Rabu, 24 Agustus 2011

JALUR PENDAKIAN TEKELAN




Jalur Pendakian tekelan ini dapat ditempuh dari Kabupaten Semarang dan Kabupaten Salatiga. Berikut ini adalah Tapak dan Pos yang ada sepanjang jalur pendakian tekelan:




1. Base camp (1600 mdpl)


Terletak di dusun tekelan, desa Kopeng. Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang. Panda koordinat 110o 25’ 34,3”//07 o 24’ 43,1” Merupakan tempat yang mempunyai masyarakat dengan agama yang beragam hindu, budha, islam, katolik dengan masyrakat yang ramah. Terdapat rumah penduduk (base camp) tempat sementara sebelum pendaki naik gunung dan setelahnya. Pendaki dapat meminta pelayanan jika membutuhkan keperluan akomodasi dan air hangat dengan biaya yang murah.


2. Pending (1922 mdpl)


Lokasi ini terletak pada koordinat X = 0437076 dan Y = 91749624 Tapak ini merupakan tapak pertama pada jalur pendakian tekelan, sebelum tapak ini terdapat pertigaan dimana terdapat lokasi sumber mata air. Daerah ini bukan merupakan kawasan Taman Nasional tapi merupakan tanah milik penduduk, terdapat jalur ke kanan menuju air terjun panda koordinat 110o 25’ 50,7”//07 o 24’ 44,8”


3. Pereng Putih (2200 mdpl )


Tempat yang luas berkisar 20 meter2. Pada koordinat 110o 25’ 57”//07 o 25’ 50” dengan pandangan berupa tebing – tebing kapur dan jurang. Terdapat pos semi permanen buatan masyarakat/pecinta alam yang sudah tidak terawat. Dari pos Pending membutuhkan waktu sekitar 35 menit jalan dan akan melewati kali kecil yang disebut kali sowo, karena diatas kali itu banyak ditumbuhi pohon sowo.


4. Gumuk Mentul (2400 mdpl)


Merupakan tempat datar dimana terdapat pos berupa bangunan semi permanen yang dibuat oleh masyarakat, disebut gumuk karena merupakan daerah seperti gumuk/bukit kecil. Karena lokasinya datar daerah ini sering digunakan untuk berkemah, luas lokasi 10 m2 pada koordinat 110o 26’ 10”//07 o 25’ 40”


5. Lempong Sampan (2525 mdpl)


Lempong sampan berjarak tidak jauh dari tapak gumuk mentul memerlukan waktu sekitar 25 menit (785 m) dengan jalan yang cukup landai, tapak ini merupakan tanah datar yang luas lebih dari 0,2 Ha, daerah ini sangat cocok untuk untuk berkemah panda koordinat 110o 26’ 12”//07 o 25’ 49”


6. Watu Gubug ( 2723 mdpl)


Tapak ini berada pada daerah tebing terdapat daerah datar dengan luas 20 m2 panda koordinat 110o 26’ 18”//07 o 26’ 19,6” dan disamping-sampingnya merupakan jurang dengan view kota Salatiga. Disini terdapat batu besar dan batu-batu kecil lainnya makanya disebut batu gubug.


7. Menara TNI (2913 mdpl)


Disebut menara TNI karena dilokasi ini terdapat Menara TNI milik KODAM IV DIPONEGORO Semarang lengkap dengan ruang operator permanen dengan koordinat X= 0437467 dan Y= 9177698Lokasi ini merupakan pertemuan antara jalur pendakian cuntel dan jalur pendakian tekelan. Untuk menuju lokasi ini baik dari arah tekelan maupun arah cuntel, pendaki harus melalui jalan terjal berbatu yang terkena erosi pada musim hujan.


8. Batas Kabupaten Semarang Magelang (2859 mdpl )


Merupakan pal batas yang membagi antara Kabupaten Semarang, Magelang dan dari titik ini kemudian membagi jalur pendakian dari Magelang (wekas) dan Jalur Pendakian dari Semarang (cuntel dan Thekelan). lokasi ini terletak koordinat X= 0437955 dan Y= 9176894




9. Helipad (2911 mdpl)


Dengan koordinat X= 0438028 dan Y= 9176741 Lokasi terbuka dan datar yang merupakan bekas lokasi bagi pendaratan heli TNI AD. Helipad sering digunakan untuk berkemah dengan luas 5000 meter persegi, setelah helipad akan dapat dijumpai kawah mati (110o 26’ 21”//07 o 26’ 52”) dimana dilokasi tersebut dapat ditemui bekas kawah yang sudah mati dengan asap solfatara yang sangat menyengat. Tidak jauh dari helipad terdapat lokasi yang cukup datar yang dapat digunakan oleh para pendaki untuk berkemah dengan luas 1 (satu) hektar.




10. Geger Sapi Via Cuntel thekelan (3002 mdpl)


Merupakan lokasi yang bila dilihat dari batas kabupaten mirip seperti punggung sapi, untuk sampai kelokasi dari Pos Helipad harus melalui jalan yang curam dan berbatu dengan kanan kirinya merupakan jurang dsehingga harus dengan hati-hati. Lokasi ini terletak pada koordinat X= 0458182 dan Y= 9176749. Disini tidak digunakan untuk berkemah karena tempatnya terbuka dan memiliki luas yang sempit




11. Puncak Syariff Via cuntel (3137 mdpl)


Merupakan salah satu dari 7 (tujuh) puncak Gunung Merbabu, dilokasi ini menurut info dari masyarakat merupakan tempat yang diyakini oleh masyarakat sebagai tempat tinggal wali/orang pintar yang bernama mbah Syarif. Puncak ini merupakan puncak pertama yang dijumpai oleh para pendaki dari jalur tekelan, cuntel dan wekas sebelum di puncak triangulasi dan puncak kenteng songo. Lokasi ini terletak pada koordinat X= 0438508 dan Y= 9176500. Disini sering digunakan untuk berkemah para pendaki dengan luas tempat sekitar 1 (satu ) hektar.




12. Puncak Kenteng Songo (3164)


merupakan salah satu dari 7 (tujuh) puncak Gunung Merbabu, tempat ini terletak disebelah timur laut puncak triangulasi dengan jarak 130 meter, disini dapat dijumpai 6 buah, dengan medan yang sedang dengan dominasi cantigi dan eidelweiis disekitarnya. dari arah syariff pendaki akan melewati dinding tebing batu yang cukup curam. Lokasi ini memiliki koordinat X= 0438283 dan Y= 9176055. Disini juga sering digunakan untuk berkemah para pendaki dengan luas tempat untuk berkemah sekitar 1 (satu ) hektar



Tidak ada komentar:

Posting Komentar